Misi AFC Indonesia adalah menjadi terang bagi bangsa Indonesia, terutama di daerah terpencil dan
tertinggal.
Lewat AFC Care kami berharap kami bisa menjadi dampak positif untuk menjadi terang bagi daerah terpencil dan
tertinggal.
Kami percaya bahwa orang yang rajin memberi tidak akan pernah berkekurangan.
Berikut adalah beberapa csr yang sudah kami lakukan.
Untuk CSR, kami mendirikan AFC CARE, dimana AFC Care in adalah gerakan untuk menjadi terang bagi Bangsa Indonesia. AFC Care sudah memberikan lebih dari 10.000 produk gratis kepada orang sakit yang tidak mampu, yang direferensi oleh member.
Sebuah mimpi yang terwujud, akhirnya kami AFC melalui program AFC Care berhasil melakukan pembangunan untuk Health Centre pertama kami di Lombok, ini adalah langkah awal kami untuk membantu meningkatkan kualitas kesehatan di negara Indonesia.
Bentuk kerjasama ini untuk pengeboran mata air di beberapa kota yang mengalami kekeringan di Indonesia, seperti Jawa Barat, Kota Soe (Nusa Tenggara Timur).
Kami memberikan dukungan finansial selama satu tahun ke Yayasan Bani Al Hakim (Sekolah Tahfidz dan Rumah Santri) yang mengalami kekurangan dana operasional.
AFC Care bersama Raline Shah memberikan donasi untuk membangun beberapa fasilitas umum, seperti Asrama Putri, kamar mandi dan toilet umum untuk anak-anak nabire yang membutuhkan.
Kami memberikan donasi untuk pembangunan sumber air bersih di kawasan Batuputih, Hane, Nusa Tenggara Timur. Pembangunan ini juga dibantu oleh beberapa para abdi negara dan pada akhirnya pembangunan air bersih ini selesai dan masyarakat setempat bisa mendapatkan air bersih.